3
Rencana Haman Membinasakan Orang Yahudi
1 Sesudah peristiwa-peristiwa itu, Raja Ahasyweros mengangkat Haman, anak Hamedata, orang Agag, dan meninggikan serta menempatkan dia di atas semua pemimpin yang besertanya.
2 Semua pelayan raja yang berada di pintu gerbang istana raja sujud dan menyembah kepada Haman karena raja telah memerintahkan hal itu. Namun, Mordekhai tidak mau sujud atau menyembah.
3 Kemudian, para pelayan raja yang berada di pintu gerbang istana raja berkata kepada Mordekhai, “Mengapa kamu melanggar perintah raja?”
4 Sesudah mereka menegurnya setiap hari dan dia tidak mau mendengarkan mereka, mereka memberi tahu Haman untuk melihat apakah alasan-alasan Mordekhai dapat bertahan karena dia telah memberitahukan kepada mereka bahwa dia adalah orang Yahudi.
5 Saat Haman melihat bahwa Mordekhai tidak sujud dan menyembah kepadanya, Haman dipenuhi dengan kemarahan.
6 Namun, dia memandang dirinya hina jika dia hanya mencelakai Mordekhai karena orang telah memberitahukan kebangsaan Mordekhai kepadanya. Oleh karena itu, Haman berusaha untuk memunahkan semua orang Yahudi, yaitu bangsa Mordekhai yang berada di seluruh kerajaan Ahasyweros.
7 Pada bulan pertama, yaitu bulan Nisan, pada tahun kedua belas pemerintahan Raja Ahasyweros, orang membuang pur, yaitu sebuah undi, di hadapan Haman dari hari ke hari dan dari bulan ke bulan, sampai bulan kedua belas, yaitu bulan Adar.
8 Kemudian, Haman berkata kepada Raja Ahasyweros, “Ada satu bangsa tercerai-berai dan tersebar di antara bangsa-bangsa, di semua provinsi kerajaanmu. Hukum-hukum mereka berbeda dengan bangsa-bangsa lain dan mereka tidak menaati hukum-hukum raja, maka tidak pantas bagi raja untuk mengabaikan mereka.
9 Jika raja berkenan, biarlah surat perintah ditulis untuk membinasakan mereka dan aku akan membayar sepuluh ribu talenta perak ke tangan orang-orang yang akan melakukan tugas ini supaya mereka memasukkannya ke dalam perbendaharaan raja.”
10 Lalu, raja melepaskan cincin meterai dari jarinya, dan memberikannya kepada Haman, anak Hamedata, orang Agag, musuh orang Yahudi itu.
11 Raja berkata kepada Haman, “Perak ini aku berikan kepadamu, juga bangsa itu, lakukanlah apa yang kamu pandang baik terhadap mereka.”
12 Kemudian, para juru tulis dipanggil pada hari ketiga belas, pada bulan pertama, dan dituliskan sesuai dengan semua yang Haman perintahkan kepada para raja wilayah, para gubernur yang memimpin setiap provinsi, dan kepada para pemimpin setiap bangsa di setiap provinsi sesuai bahasa tulisannya, dan kepada setiap bangsa sesuai bahasa mereka. Surat itu ditulis atas nama Raja Ahasyweros dan dimeteraikan dengan cincin raja.
13 Surat-surat itu dikirimkan melalui para kurir ke semua provinsi raja untuk memunahkan, membunuh, dan membinasakan semua orang Yahudi, dari yang muda sampai tua, anak-anak kecil maupun perempuan dalam sehari, pada hari ketiga belas, bulan kedua belas, yaitu bulan Adar, dan merampas harta milik mereka.
14 Salinan surat itu diberitakan sebagai undang-undang di setiap provinsi dan diumumkan kepada semua orang supaya mereka bersiap-siap pada hari itu.
15 Para kurir segera berangkat dengan tergesa-gesa atas perintah raja dan undang-undang itu diumumkan di kastel Susan. Raja dan Haman duduk sambil minum, sedangkan kota Susan telah gempar.