14
Hukuman bagi Penyembah Ilah
1 Lalu, beberapa tua-tua Israel datang kepadaku dan duduk di hadapanku.
2 Firman TUHAN datang kepadaku, kata-Nya,
3 “Anak manusia, orang-orang ini telah menjunjung berhala-berhala mereka di dalam hati mereka, dan telah meletakkan batu sandungan kejahatan mereka di hadapan wajah mereka. Apakah Aku akan membiarkan mereka meminta petunjuk dari-Ku?
4 Karena itu, berbicaralah kepada mereka, dan katakanlah kepada mereka: Beginilah perkataan Tuhan ALLAH, ‘Setiap orang dari keturunan Israel yang menjunjung berhala-berhalanya di dalam hatinya, meletakkan batu sandungan kejahatannya di hadapannya, dan datang kepada nabi; Aku, TUHAN, akan menjawabnya ketika ia datang bersama kumpulan berhalanya,
5 sehingga Aku dapat memikat hati keturunan Israel, yang telah mengasingkan dirinya sendiri dari-Ku karena berhala-berhala mereka.’ ”
6 “Karena itu, katakanlah kepada keturunan Israel: Beginilah firman Tuhan ALLAH, ‘Bertobatlah dan berbaliklah dari berhala-berhalamu; dan palingkan wajahmu dari semua kekejianmu.
7 Sebab, setiap orang dari keturunan Israel atau dari orang asing yang tinggal di Israel, yang memisahkan diri dari-Ku, menjunjung berhala-berhalanya di dalam hatinya, dan meletakkan batu sandungan kejahatannya di hadapannya, dan kemudian menemui nabi untuk meminta petunjuk-Ku melalui dia, Aku, TUHAN, akan menjawabnya sendiri.
8 Aku akan menempatkan wajah-Ku melawan orang itu, dan Aku akan membuat dia menjadi suatu tanda dan perumpamaan, dan Aku akan melenyapkan dia dari tengah-tengah umat-Ku. Dan, kamu akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN.
9 Dan, jika nabi itu terkecoh dan mengatakan sesuatu, Akulah, TUHAN, yang telah mengecoh nabi itu, dan Aku akan merentangkan tangan-Ku melawan dia, dan akan menghancurkannya dari tengah-tengah umat-Ku Israel.
10 Dan, mereka akan menanggung hukuman atas kesalahan mereka — hukuman nabi akan sama dengan hukuman dari yang meminta petunjuk,
11 supaya keturunan Israel tidak akan lagi tersesat dari-Ku, maupun dinajiskan lagi oleh semua pelanggaran mereka, tetapi supaya mereka dapat menjadi umat-Ku, dan Aku dapat menjadi Allah mereka,’ ” firman Tuhan ALLAH.
Yerusalem Akan Dihukum
12 Firman TUHAN datang kepadaku, kata-Nya,
13 “Anak manusia, apabila suatu negeri berdosa terhadap Aku dengan melakukan ketidaksetiaan, Aku merentangkan tanganku terhadapnya, menghancurkan persediaan rotinya, mendatangkan kelaparan ke atasnya, dan melenyapkan manusia serta binatang di dalamnya,
14 walaupun ketiga orang ini: Nuh, Daniel, dan Ayub ada di antara mereka, mereka hanya akan menyelamatkan nyawa mereka sendiri dengan kebenaran mereka,” ketetapan Tuhan ALLAH.”
15 “Apabila Aku membuat binatang-binatang buas melintasi negeri itu, dan mereka merusaknya, dan negeri itu menjadi sunyi sehingga tidak ada seorang pun dapat melintas karena binatang-binatang tersebut,
16 sekalipun ketiga orang itu ada di tengah-tengah negeri itu, demi Aku yang hidup,” firman Tuhan ALLAH, “mereka tidak akan menyelamatkan, baik anak-anak laki-laki maupun anak-anak perempuan mereka. Mereka sendiri akan diselamatkan, tetapi negeri ini akan menjadi sunyi.”
17 “Atau, jika Aku mendatangkan pedang ke atas negeri itu dan berkata, ‘Pedang, lintasilah negeri itu,’ sehingga Aku melenyapkan manusia dan binatang darinya,
18 walaupun ketiga orang itu ada di tengah-tengahnya, demi Aku yang hidup,” firman Tuhan ALLAH, “mereka tidak akan menyelamatkan anak-anak laki-laki dan anak-anak perempuan mereka, tetapi mereka sendiri akan diselamatkan.”
19 “Atau, jika Aku mendatangkan penyakit sampar ke negeri itu dan mencurahkan murka-Ku ke atasnya dengan darah, untuk melenyapkan manusia dan binatang darinya,
20 meskipun Nuh, Daniel, dan Ayub ada di tengah-tengahnya, demi Aku yang hidup,” firman Tuhan ALLAH, “mereka tidak akan menyelamatkan anak-anak laki-laki dan anak-anak perempuan mereka. Mereka hanya akan menyelamatkan nyawa mereka sendiri dengan kebenaran mereka.”
21 “Sebab, beginilah firman Tuhan ALLAH, ‘Lebih lagi ketika Aku mengirimkan empat hukuman-Ku yang mengerikan ke atas Yerusalem: pedang, kelaparan, binatang-binatang buas, dan penyakit sampar, untuk melenyapkan manusia dan binatang dari negeri itu.
22 Namun, ketahuilah, orang-orang yang selamat akan ditinggalkan di negeri itu, anak-anak laki-laki maupun anak-anak perempuan akan dibawa keluar. Ketahuilah, mereka akan menghadap kamu, dan kamu akan melihat jalan-jalan mereka dan perbuatan-perbuatan mereka, kamu akan dihibur karena kemalangan yang telah Aku datangkan ke atas Yerusalem, karena segala hal yang telah Aku datangkan ke atasnya.
23 Kemudian, mereka akan menghiburmu ketika kamu melihat jalan-jalan mereka dan perbuatan-perbuatan mereka; dan kamu akan mengetahui bahwa Aku tidak bertindak tanpa alasan atas semua yang Aku lakukan kepada Yerusalem,” firman Tuhan ALLAH.